Lowongan Kerja

LITERASI-ONLINE.COM - Universitas Muhammadiyah Metro (UM Metro) Lampung saat ini membuka peluang karier bagi akademisi dan profesional muda melalui Rekrutmen Dosen dan Tenaga Kependidikan Tahun 2025.

Informasi lowongan kerja ini disampaikan melalu laman resmi https://rekrutmen.ummetro.ac.id.

Pendaftaran dibuka hingga 31 Oktober 2025. Terbuka banyak posisi yang mencakup berbagai formasi dosen dan staf di sejumlah fakultas.

Antara lain Fakultas Kedokteran, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Ilmu Kesehatan, Fakultas Agama Islam, dan Program Pascasarjana.

Formasi Dosen 

Berikut rincian kebutuhan tenaga pendidik di berbagai fakultas UM Metro 2025:

Program Pascasarjana

S2 Pendidikan Matematika — Jumlah formasi: 1 orang (Kualifikasi: S1, S2, S3 Pendidikan Matematika)

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)

Bimbingan dan Konseling — 1 formasi (S1, S2/S3 Bimbingan Konseling)

Pendidikan Biologi — 1 formasi (S1, S2/S3 Pendidikan Biologi)

Pendidikan Sejarah — 1 formasi (S1, S2/S3 Pendidikan Sejarah)

Fakultas Ilmu Kesehatan

Fisioterapi — 2 formasi (S1, S2/S3 Fisioterapi)

Fakultas Agama Islam

Pendidikan Agama Islam — 3 formasi (S1, S2/S3 PAI)

Komunikasi & Penyiaran Islam — 1 formasi (S1, S2/S3 KPI)

Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) — 1 formasi (S1, S2/S3 PIAUD)

Fakultas Kedokteran

Formasi terbuka untuk berbagai bidang keilmuan seperti:

IKM Gizi & Promosi Kesehatan

Biomolekuler

Mikrobiologi

Anatomi


Baca juga